IAMS ID
cat article detail banner
Chicken: The Complete Protein Source for Your Cat

adp_description_block131
Bolehkah Kucing Makan Ayam Rebus Setiap Hari? Ini Faktanya!

  • Bagikan

Pernahkah Anda sedang menikmati sepotong ayam panggang lezat lalu melihat kucing kesayangan Anda menatap penuh harap seperti sedang meminta? Jika Anda mengalami hal serupa, Anda mungkin jadi bertanya-tanya, 'Bisakah kucing makan ayam?'
 

Sejatinya ayam adalah sumber protein yang baik dan merupakan salah satu bahan yang banyak terdapat pada makanan kucing. Namun, meski demikian ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum memberikan ayam sebagai makanan kucing. Seperti pertanyaan bolehkah kucing makan ayam rebus setiap hari? Artikel ini akan mengupasnya lebih dalam sebagai bekal kita merawat teman berbulu yang kita sayangi.
 

Manafaat Makan Ayam untuk Kucing

Apakah ayam memiliki kandungan gizi yang baik untuk kucing kita? Bolehkah kucing makan ayam rebus setiap hari? Saat membahas nutrisi yang dibutuhkan kucing, ayam seringkali muncul sebagai alternatif bahan makanan yang cocok. Sebagai karnivora obligat, kucing merupakan hewan membutuhkan protein hewani sebagai bekal penting untuk kesehatannya secara menyeluruh.
 

Ayam merupakan sumber protein yang rendah lemak dan mudah didapatkan. Bahan makanan satu ini dapat memberikan beberapa manfaat kesehatan bagi kucing kesayangan kita seperti:
 

  1. Protein Berkualitas Tinggi

    Sebelum menjawab bolehkah kucing makan ayam rebus setiap hari, perlu kita ketahui dulu bahwa ayam adalah sumber protein hewani dengan kualitas tinggi yang sangat penting untuk perkembangan otot, pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh teman berbulu. Protein dalam ayam akan membantu memperbaiki jaringan dan mendukung pertumbuhan bulu yang sehat.
     

  2. Asam Amino

    Ayam juga kaya akan asam amino yang penting untuk kesehatan kucing seperti taurin. Taurin dibutuhkan untuk menjaga kucing kita dari risiko masalah kesehatan serius seperti jantung dan gangguan penglihatan. Kandungan ini pula yang menjawab bolehkah kucing makan ayam rebus dalam kadar tertentu.
     

  3. Kaya akan Nutrisi

    Ayam mengandung vitamin dan mineral seperti vitamin B6, niacin, fosfor, dan selenium yang dibutuhkan kucing untuk menjaga sistem kekebalan tubuhnya menjadi lebih kuat.
     

  4. Kelembapan

    Selain nutrisi tersebut, ayam juga punya kandungan air yang tinggi sehingga dapat membantu menjaga kucing kesayangan Anda tetap terhidrasi terutama jika mereka termasuk yang jarang minum air. Seperti kita tahu, memastikan teman berbulu selalu terhidrasi merupakan tugas penting untuk menjamin kesehatan ginjalnya.
     

  5. Rasa yang Lezat

    Bagi sebagian kucing, ayam merupakan makanan yang lezat dan menggoda. Izinkan kucing Anda makan ayam rebus demi meningkatkan nafsu makannya.
     

    Meskipun ayam memiliki banyak manfaat bagi kesehatan kucing, namun pastikan untuk memberikan porsi yang tepat dan sewajarnya demi mempertahankan diet seimbang. Anda dapat berkonsultasi lebih dulu kepada dokter hewan terpercaya tentang seberapa banyak porsi yang ideal dan sesuai dengan kebutuhan kucing Anda.
     

Bolehkah Kucing Makan Ayam Mentah?

Setelah mengetahui manfaat ayam sebagai makanan kucing, kini pertanyaannya adalah bolehkah kucing makan ayam rebus atau amankah jika ayam dimakan dalam keadaan mentah?
 

Ayam mentah, seperti daging mentah lainnya dapat terkontaminasi bakteri patogen yang berbahaya. Bakteri ini jika sampai tercerna dapat menyebabkan masalah pencernaan yang serius bagi kucing Anda, termasuk muntah, diare, dan keracunan makanan.
 

Selain itu, memberi makanan mentah pada kucing juga dapat meningkatkan risiko ketidakseimbangan nutrisi yang dibutuhkan. Ayam mentah tidak memiliki nutrisi lengkap lain yang bisa didapatkan selama proses memasak.
 

Jadi bolehkah kucing makan ayam rebus? Ya, ayam rebus justru sangat disarankan untuk memastikan kesehatan kucing Anda, sebaiknya masaklah ayam dengan benar demi menghilangkan risiko kontaminasi bakteri dan memberikan pilihan yang lebih aman serta makanan yang lebih mudah dicerna bagi teman berbulu Anda.
 

Apakah Kucing Boleh Makan Tulang Ayam?

Tulang ayam, terutama tulang kecil atau tulang lunak seperti yang terdapat pada sayap dan paha ayam dapat menyebabkan risiko kesehatan serius bagi kucing. Sebab berbeda dengan anjing, kucing memiliki sistem pencernaan yang lebih sensitif dan tidak dapat mencerna tulang dengan baik.
 

Ketika kucing mencoba mengunyah atau menelan tulang, mereka bisa saja mengalami beberapa masalah berikut:
 

  1. Tersedak

    Tulang kecil bisa saja tersangkut di tenggorokan kucing Anda yang menyebabkan ia tersedak, muntah, atau bahkan mengalami obstruksi saluran napas.
     

  2. Adanya Pecahan Tulang yang Tajam

    Tulang ayam yang dipaksa digigit dapat menghasilkan serpihan tajam yang bisa melukai area mulut, tenggorokan, dan saluran pernapasan kucing saat ia memakannya.
     

  3. Mengakibatkan Sumbatan

    Pecahan tulang yang kecil juga dapat menyebabkan sumbatan dalam saluran pernapasan sehingga menempatkan kucing kesayangan Anda pada kondisi yang menyakitkan dan mengancam jiwa.
     

  4. Menusuk Organ Dalam

    Serpihan tulang yang tajam juga dapat menusuk bagian usus atau lambung kucing yang menyebabkannya cedera internal atau infeksi.
     

    Untuk itu, agar kucing kesayangan Anda tetap aman, selalu sisihkan tulang ayam sebelum Anda memberikannya kepada mereka. Biarkan kucing makan ayam rebus tanpa tulang sebagai cemilan. Selain itu jika Anda punya pertanyaan seperti bolehkah kucing makan ayam goreng? Maka jawabannya ialah tidak disarankan untuk membumbui ayam dengan bumbu apa pun, seperti rempah-rempah, atau bumbu masak lainnya. Biarkan ayam direbus polos.
     

Mengapa Ayam Mentah Tidak Baik untuk Kucing?

Kucing dikenal sebagai hewan pemakan daging, namun tidak disarankan bagi Anda memberikan mereka makanan berupa ayam yang mentah. Meskipun terlihat alami, namun ayam mentah justru mengandung risiko kesehatan yang serius bagi kucing.
 

Berikut beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengapa ayam mentah sangat tidak dianjurkan untuk dimakan oleh teman berbulu Anda:
 

  1. Parasit dan Bakteri

    Ayam mentah dapat menjadi sarang berkembang biaknya bakteri dan parasit nakal seperti salmonella dan campylobacter. Kedua bakteri ini dapat menjadi penyebab masalah pencernaan yang serius bagi kucing maupun kepada Anda. Meskipun setelah memakannya kucing Anda terlihat sehat, namun bukan berarti mereka terbebas dari bakteri patogen ini. Sebaiknya hindari ayam mentah sebagai menu makanan dan menggantinya dengan ayam rebus untuk kucing.
     

  2. Tulang

    Tulang ayam yang dimasak maupun mentah dapat pecah menjadi serpihan kecil yang berbahaya. Sebab serpihan ini dapat merusak organ dalam kucing Anda. Selain itu, tulang ayam juga dapat menyebabkan kucing Anda tersedak, luka, atau mengalami sumbatan. Agar tetap aman, sebaiknya pilih ayam tanpa tulang atau diskusikan perihal ini kepada dokter hewan kepercayaan Anda.
     

  3. Kurangnya Nutrisi

    Ayam memang merupakan sumber protein yang tinggi, namun bukan satu-satunya pilihan untuk melengkapi kebutuhan nutrisi kucing Anda. Ayam mentah sangat tidak dianjurkan karena dapat merusak pola diet kucing Anda. Sebab ayam mentah memiliki nutrisi lebih sedikit dari yang dibutuhkan oleh seekor kucing. Maka dari itu, tetaplah lakukan konsultasi perihal menu diet seimbang yang tepat demi tumbuh kembang teman berbulu Anda.
     

Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menyajikan Ayam Mentah sebagai Makanan Kucing

Ketika Anda hendak menyiapkan ayam mentah sebagai menu makanan teman berbulu, pastikan Anda memperhatikan beberapa hal berikut ini:
 

  1. Pilih Ayam yang Masih Segar

    Berikan ayam yang masih segar kepada kucing kesayanang kita. Perhatikan tanggal kadaluarsanya, lalu periksa pula tanda-tanda kerusakan seperti bau busuk yang menyengat atau pun bisa ada perubahan warna. Sama seperti kita, kucing juga suka dengan makanan yang masih segar dan tidak basi atau pun busuk.
     

  2. Siapkan Ayam Sebelum Disajikan

    Siapkan ayam mentah dengan hati-hati. Perhatikan kebersihan talenan, pisau, dan alat-alat makan lainnya bersih dan tidak ada kontaminasi silang. Simpan alat-alat masak yang digunakan untuk mempersiapkan makanan kucing Anda secara terpisah demi menjaga kebersihannya.
     

  3. Bersihkan Ayam dengan Baik untuk Menghindari Bakteri

    Bilas ayam di bawah air mengalir dengan benar agar kotorannya dapat terangkat. Selain itu, keringkan ayam dengan tisu masak hingga bersih. Langkah ini mampu meminimalisir risiko kontaminasi bakteri sehingga kucing Anda tetap aman dan sehat.
     

    Meskipun makan ayam rebus untuk kucing dapat memberikan manfaat kesehatan, namun penting untuk diingat faktor-faktor yang telah dijelaskan sebelumnya. Lebih baik pilih ayam yang dimasak dan tidak memiliki tulang dengan porsi sewajarnya bagi kucing peliharaan kita. Sebab ayam yang mentah memiliki risiko kesehatan yang lebih tinggi akibat adanya kontaminasi bakteri dan ketidakseimbangan nutrisi. Selain itu, sangat tidak dianjurkan untuk memberikan tulang ayam kepada kucing karena dapat menyebabkannya tersedak maupun bahaya lainnya.
     

    Prioritaskan kesegaran dan kebersihan makanan kucing Anda sebelum diberikan. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter hewan yang Anda percaya atau ahli gizi demi merumuskan formula diet yang seimbang untuk kucing Anda.
     

    Anda juga dapat mengurangi risiko kesehatan dan tetap menjaga pola diet yang sehat dengan memberikan makanan kucing dari IAMS. Megandung ayam sebagai bahan utama, rangkaian makanan kucing dari IAMS dikembangkan demi memenuhi kebutuhan nutrisi sehari-hari kucing Anda.

Pertanyaan yang Sering Diajukan

  1. Bolehkan kucing makan ayam rebus setiap hari?
  2. Ya, secara umum ayam rebus untuk kucing yang dimasak polos tanpa bumbu dan tanpa tulang aman untuk diberikan. Hindari rempah-rempah, bumbu herbal, atau minyak untuk memasak makanan kucing yang bisa berbahaya baginya.

  3. Apakah anak kucing juga boleh makan ayam?
  4. Anak kucing diperbolehkan makan ayam, namun dengan catatan ayam tersebut harus dimasak dan dipotong menjadi bagian yang lebih kecil sehingga mudah untuk dicerna. Pastikan memilih ayam tanpa tulang demi mencegah risiko tersedak dan merusak pola diet kucing yang seimbang.

  5. Apakah ayam rebus untuk kucing aman dimakan?
  6. Ayam rebus untuk kucing merupakan pilihan makanan yang bergizi baik dan mudah dicerna untuk kucing, terutama jika teman berbulu Anda memiliki masalah pencernaan. Namun jika Anda bertanya bolehkah kucing makan ayam goreng? Maka jawabannya adalah tidak. Sebaiknya pilih ayam tanpa tulang dan masak ayam dengan direbus polos tanpa bumbu atau pun minyak.

  7. Apakah kucing boleh makan jantung atau hati ayam?
  8. Ya, kucing juga diperbolehkan untuk makan hati dan jantung ayam dalam jumlah yang sedang. Organ-organ dalam ini mengandung nutrisi penting bagi kucing. Namun, sama seperti daging ayam, ada baiknya untuk memasaknya terlebih dahulu demi mendapatkan nutrisi yang tepat yang mendukung program diet kucing Anda.